Song Hye Kyo sudah berusia 34 tahun. Kecantikan aktris Korea ini masih saja terpancar. Kecantikan memang anugerah dari Tuhan, namun bukan berarti tidak melakukan apapun untuk merawatnya. Tak sulit mendapat kecantikan sempurna seperti Song Hye Kyo. Mau tahu rahasianya?


1.  Tidur yang cukup
Orang dewasa sangat dianjurkan untuk tidur selama 7-9 jam setiap malam. Saat tidur kulit yang ada akan mengalami regenerasi sel, sehingga durasi tidur yang cukup akan membuat kita segar di pagi hari.
2.  Minum air putih yang cukup
Rajin dan rutin minum air putih dapat membantu menjaga kelembapan kulit, terutama pada bagian wajah. Biasakan minum segelas air putih saat kita bangun tidur. Minumlah minimal 8 gelas air putih setiap hari agar kebutuhan cairan dalam tubuh kita terpenuhi dengan baik.
3. Makan sehat
Beberapa jenis buah-buahan seperti apel, wortel, tomat dan pepaya adalah makanan andalan yang harus kita konsumsi. Kandungan gizi didalam buah-buahan itu dapat membuat kulit lebih sehat dan berseri.
4.  Berolahraga yang cukup dan rutin
Berolahraga yang cukup dan rutin telah terbukti dapat membuat kulit jadi lebih cantik. Selain itu, dengan melakukan olahraga secara rutin membuat kulit akan semakin kencang dan pastinya akan menunjang penampilan kita.
5. Senyum
Tersenyum adalah cara paling mudah dan paling ampuh untuk memancarkan kecantikan. Kita pasti pernah mendengar tentang inner beauty, tersenyum adalah satu cara untuk mengeluarkannnya

Selamat mencoba!
Salam